Forum Pembauran Kebangsaan Kabupaten Bengkalis Dikukuhkan


BENGKALIS-Penjabat (Pj) Bupati Bengkalis diwakili Asisten Administrasi Umum, Tengku Zainuddin secara resmi mengukuhkan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Bengkalis, Kamis (26/11/2020).

Kegiatan yang diselenggarakan di Ruang Pertemuan Lantai II Kantor Kesbangpol ini mengukuh H. Yuhelmi sebagai ketua DPK dan beberapa anggota lainnya.

Dalam sambutan Pj Bupati Bengkalis melalui Asisten Administrasi Umum mengatakan Pembentukan FPK merupakan tindaklanjut dari Permendagri Nomor 34 Tahun 2006 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pembauran Kebangsaan di daerah, memiliki peran dan dibutuhkan untuk terciptanya iklim yang kondusif dan menghindari adanya perubahan sikap yang memecah kesatuan bangsa.

FKP 1

 

"Kita berharap dengan adanya FKP ini mampu menjadi lembaga yang bisa membantu pemerintah dalam menjaga kesatuan Kabupaten Bengkalis khususnya. Karena kita memiliki beragam Ras, Suku dan Agama dan harus satu ideologi Bangsa Indonesia," ucapnya.

Kepada seluruh anggota yang tergabung dalam FPK, ia berharap untuk senantiasa memelihara serta memperkokoh persatuan dan kesatuan. FPK adalah wadah informasi, komunikasi, konsultasi, dan kerjasama antara warga masyarakat yang diarahkan untuk menumbuhkan, memantapkan, memelihara dan mengembangkan pembauran kebangsaan.

Sementara Ketua FKP Kabupaten Bengkalis, Yuhelmi mengatakan bahwa Indonesia masih menghadapi berbagai konflik yang bersifat vertikal maupun horisontal disebabkan oleh berbagai latar belakang permasalahan ras, suku, budaya, dan Agama yang dapat mengancam integritas nasional.

FKP 2

 

"Tentu dengan ini kita berharap dukungan semua pihak agar FKP dapat menjadi lembaga yang mampu meminimalisir terjadinya gesekan konflik yang mengarah kepada rusaknya kerukunan bernegara," kata Yuhelmi.

Hadir Kaban Kesbangpol Hermanto, FKP Perwakilan Provinsi Riau Salfian Daliandi, Kabid Ideologi Pengawasan Bangsa dan Pengawasan Nasional Indrawati dan sejumlah tamu undangan lainnya.***

 

FKP 4

 

 

Berita Lainnya

Tulis Komentar