Bupati dan Wakil Bupati Ikuti Peringatan Detik-detik Proklamasi Secara Virtual


BENGKALIS-Bupati Kasmarni bersama Wakil Bupati Bengkalis dan Forkopimda mengikuti peringatan Detik-Detik Proklamasi secara virtual yang dipimpin Presiden Joko Widodo di ruang Dang Merdu Lantai IV Kantor Bupati Bengkalis, Rabu (17/8/2022).

Sebelum mengikuti peringatan Detik-detik Proklamasi, Bupati Kasmarni menjadi inspektur upacara pengibaran Bendera Merah Putih oleh Pasukan Paskibra di Lapangan Tugu Bengkalis, Rabu (17/8/2022).

Usai mengikuti peringatan Detik-detik Proklamasi, Kasmarni menyampaikan, sejalan dengan HUT ke-77 Kemerdekaan RI tahun ini, Pemerintah Kabupaten Bengkalis mendukung upaya dari pemerintah pusat dalam mewujudkan "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat".

Mengingat, sampai saat ini negera kita belum terlepas dari kasus Covid-19 yang masih menjadi permasalahan dan tantangan pembangunan yang harus dilewati. Namun kita tetap optimis dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermasa yakni Bermarwah, Maju dan Sejahtera.

Sesuai dengan tema peringatan HUT ke-77 tahun ini, pulih lebih cepat bangkit lebih kuat, maka harus ada dukungan sinergi serta kolaborasi semua elemen masyarakat untuk mewujudkan cita-cita tersebut. terang Kasmarni.

Diakhir peringatan detik-detik proklamasi HUT Ke -77 RI tahun ini, terlihat berbeda jika dibandingkan dengan tahaun sebelumnya, dimana tahun ini banyak penamblilan atraksi-aktrasi dari anak bangsa.

Yang tak kalah hebohnya lagi, penampilan bocah SD yang saat ini lagi viral yakni Farel Prayoga dengan lagu handalannya “Ojo Dibandingke”, tidak hanya di mimbar utama saja yang ikut menikmati penampilan dirinya, tetapi Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis serta para Forkompinda juga ikut bergoyang.***

 

Berita Lainnya

Tulis Komentar